CIA Bikin Unit Khusus Pantau Ancaman China - CNN Indonesia

 

CIA Bikin Unit Khusus Pantau Ancaman China

Direktur CIA William Burns menekankan bahwa ancaman itu berasal dari pemerintah China, bukan rakyat negara itu. Ia juga menyampaikan tujuan dibuatnya badan ini adalah untuk menyatukan pekerjaan yang dilakukan agen mata-mata AS di China.

"CMC akan semakin memperkuat kerja kolektif kita pada ancaman geopolitik terpenting yang kita hadapi di abad ke-21, pemerintah China yang semakin bermusuhan," kata Burns.

"Dan sekarang (AS) menghadapi ujian geopolitik terberat kami di era baru persaingan kekuatan besar, CIA akan berada di garis depan (menjalankan) upaya ini."

Mengutip dari CNN, Pusat Misi CIA dilakukan untuk mengintegrasikan fungsi utama operasi dan analisis di wilayah yang ditunjuk, kata mantan analis CIA China Rodney Faraon.

Lihat Juga :

"Idenya adalah semakin dekat mereka bekerja bersama, dengan lebih banyak komunikasi dan kolaborasi, semakin baik hasil pengumpulan dan produksi intelijen. Penargetan aset yang lebih baik, wawasan yang lebih baik tentang sumber daya manusia," ucap Faraon.

Sebelumnya, pemerintahan Presiden Joe Biden menyerukan ancaman agresi China dalam aspek keamanan dan ekonomi. AS juga harus mencari titik temu terkait masalah perubahan iklim dan denuklirisasi Korea Utara, dilansir Associated Press.

Tak hanya itu, Washington secara terbuka menuduh Beijing gagal bekerja sama untuk memahami asal-usul Covid-19. Pemerintah AS juga menuduh China bersekongkol dengan serangan siber yang menargetkan infrastruktur penting AS.

Menanggapi tuduhan ini, China membalas AS dengan mengangkat masalah hengkangnya negara itu dari Afghanistan.

Lihat Juga :

Penting diketahui, kedua negara ini adalah penggerak ekonomi terbesar dunia. Mereka juga memiliki kemampuan militer dan politik yang unggul. Mengingat kuasa ini, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres mewanti-wanti, Washington dan Beijing menjaga hubungan mereka agar tak membuat masalah pada dunia.

"Saya khawatir dunia kita sedang merayap menuju dua set aturan ekonomi, perdagangan, keuangan, dan teknologi yang berbeda, dua pendekatan yang berbeda dalam pengembangan kecerdasan buatan - dan pada akhirnya dua militer dan strategi geopolitik yang berbeda."

"Ini adalah resep untuk masalah," ucap Guterres.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya