Ad Code

Responsive Advertisement

Tembus 58 Ribu! Corona India Naik 2 Kali Lipat, Kematian Ikut Nanjak - detikHealth

 

Tembus 58 Ribu! Corona India Naik 2 Kali Lipat, Kematian Ikut Nanjak

Nafilah Sri Sagita K - detikHealth
Rabu, 05 Jan 2022 16:00 WIB
Sempat Dihantam Tsunami Corona, India Kini Siap Sambut Turis Asing
Corona di India. (Foto ilustrasi: Getty Images)
Jakarta -

India mencatat penambahan kasus COVID-19 dua kali lipat dari jumlah yang dilaporkan empat hari lalu. Menurut data Kementerian Kesehatan India, ada 58.097 kasus baru COVID-19 per Rabu (4/1/2022) sehingga total kasus secara nasional mencapai lebih dari 35 juta.

Angka kematian COVID-19 juga meningkat 534 kasus, termasuk jumlah kematian terbaru di negara bagian selatan Kerala sebanyak 423 kasus. Total akumulatif kematian COVID-19 secara nasional berjumlah 482.551, berdasarkan catatan Reuters.

Apa yang terjadi di India?

India diserang varian Omicron sejak akhir 2021, jumlahnya terus meningkat pesat sehingga berakibat pada total penambahan kasus COVID-19. Tren kasus yang semula sudah tercatat rendah di bawah 10 ribu kasus, kembali melonjak di atas 30 ribu.

Sebelumnya, mantan kepala epidemiolog Konsil Riset Medis India, Dr Lalit Kant, memprediksi India dihantam gelombang baru COVID-19 akibat varian Omicron. Menurutnya, gelombang tersebut bisa mulai terjadi di awal Maret 2022.

Besar kemungkinan menurut dia akan ada puluhan ribu tempat tidur pasien COVID-19 yang dibutuhkan.

"Jumlah pasien yang masuk rumah sakit kemungkinan akan mencapai puncak di awal Maret. Proyeksinya akan dibutuhkan 33.000 kasur RS dan 7.500 kasur untuk ICU," kata Dr Kant, dikutip dari CBS News.



Simak Video "Jerman Kirim Alat Kesehatan untuk Hadapi 'Tsunami Corona' di India"
Jerman Kirim Alat Kesehatan untuk Hadapi 'Tsunami Corona' di India

(naf/up)

Posting Komentar

0 Komentar