Aldila soal Ditransfer Raffi Ahmad: Bukan Rp 1,5 Miliar, Itu Pun Langsung Digunakan untuk Indra Bekti



KOMPAS.com – Istri Indra Bekti Aldila Jelita membantah kabar yang beredar tentang dirinya yang ditransfer uang sebesar Rp 1,5 miliar.
Aldila memberikan klarifikasi saat diundang ke acara FYP Trans7. Menurut Aldila, ia punya bukti nominal yang ditransfer Raffi Ahmad kepadanya.
Aldila lalu menunjukkan bukti-bukti tersebut kepada Irfan Hakim selaku host.
“Jadi Aa Raffi itu ngasih Rp 50 juta, alhamdulillah... Tapi bukan Rp 1,5 miliar,” ucap Aldila sambil mencari bukti file-nya, dikutip Senin (6/3/2023).
Selain itu, Aldila juga menegaskan, jumlah uang tersebut digunakan untuk Indra Bekti yang sedang sakit.
“Itu pun dipakai untuk Mas Indra langsung, ini ya ada (buktinya),” ucap Aldila sambil menunjukkan bukti tersebut melalui ponselnya.
Dalam bukti yang dipaparkan Aldila, terlihat juga video Indra Bekti bersama Aldila mengucapkan terima kasih kepada Raffi Ahmad atas bantuannya.
Lalu ada pula video balasan dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Dalam video itu, Raffi dan Nagita juga mendoakan agar Indra Bekti lekas pulih.
Melihat hal itu, Irfan Hakim coba menjernihkan kondisi, Irfan menyebut ucapan Indra Bekti seringkali sulit dibedakan antara serius atau tidak, karena Indra berprofesi di dunia hiburan.
Aldila juga memaklumi hal tersebut. Hanya saja, banyak orang yang menanggap itu serius dan malah menuding salah satu pihak tanpa tahu kebenarannya.
Adapun kabar soal Raffi Ahmad mentrasfer uang untuk Indra Bekti melalui Aldila berhembus seiring kabar perceraian Indra Bekti dan Aldila.
Uang tersebut ditransfer Raffi Ahmad untuk membantu biaya pengobatan Indra Bekti yang mengalami pendarahan otak beberapa waktu lalu.
Kini, Aldila Jelita dan Indra Bekti sepakat bercerai, tetapi keduanya sepakat untuk tidak mengabaikan hak anak-anak mereka.
Jenis mobil apakah yang menggunakan dua mesin penggerak dengan bensin dan motor listrik?
Dapatkan total hadiah Rp 5.000.000,- untuk 10 orang beruntung dengan mengikuti kuis otomotif berikut ini!
0 Komentar