Dewi Perssik: Saya Dukung RT yang Tidak Arogan dan Siap Bantu Warga
Jakarta, Beritasatu.com - Pedangdut Dewi Perssik menyatakan siap mendukung ketua RT yang tidak arogan dan mau membantu warganya. Hal itu diungkapkan pemilik Goyang Gergaji itu saat menjawab pertanyaan sejumlah warganet terkait sikapnya apakah dirinya mendukung RT di wilayahnya buntut perseteruannya dengan Ketua RT di wilayah rumahnya terkait kasus hewan kurban.
"Dukung Pak RT, dukung Pak RT, kalau gue lihat Pak RT-nya kayak gimana dulu. Kalau Pak RT nya kayak kemarin di rumah gue ya, takut lah. Gimana enggak takut? Minta tolongnya ke mana kalau Pak RT nya kayak begitu," ungkap Depe dalam akun Instagram Storynya yang dikutip Beritasatu.com, Minggu (2/7/2023).
Diterangkan Dewi Perssik, dirinya menyatakan siap mendukung RT ataupun RW yang baik dengan warganya dan tidak menyusahkan warganya untuk mengurus segala sesuatu yang berkaitan dengan administrasi.
"Dukung RT, dukung RW ya harus lah. Karena di lingkungan kita ya kita harus dukung mereka karena mereka yang urus surat-suratnya kita. Tapi kalau misalnya orangnya arogan dan semena-mena karena merasa punya berkuasa atau merasa orang yang paling lama tinggal di lingkungan kita ya saya enggak bisa kayak gitu (dukung) karena saya bayar pajak di sini, punya rumah di sini dan saya menaati peraturan yang ada di sini," tambahnya.
Depe sendiri menyatakan tak takut bila dirinya dikucilkan karena tidak mau mendukung Ketua RT yang arogan.
"Kalau memang ketua RT-nya arogan dan diduga enggak mau ngurusin surat-surat kita karena dia ngerasa punya masalah pribadi dengan kita ya enggak papa kalau enggak mau ngurusin. Ya aku langsung sama Pak Lurah, biar Pak lurah yang urus punya aku. Biar pertanggungjawaban itu RT nya sama Pak Lurah," tandasnya.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Komentar
Posting Komentar