Toyota-GAC PHK 1.000 Pekerja Kontrak - Beritasatu

 

Toyota-GAC PHK 1.000 Pekerja Kontrak

Selasa, 25 Juli 2023 | 15:16 WIB
Penulis: Herman | Editor: HE
Ilustrasi Toyota
Ilustrasi Toyota (Antara )

Jakarta, Beritasatu.com - Usaha patungan Toyota dan Guangzhou Automobile Group (GAC) melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap sekitar 1.000 pekerja pabrik yang dikontrak di Tiongkok.

Langkah ini dilakukan pembuat mobil terlaris di dunia itu karena adanya "perang harga" dan untuk menyesuaikan produksi di pasar yang dengan cepat beralih ke kendaraan listrik.

BACA JUGA

Join venture (JV) Guangzhou Toyota Motor Co dalam sebuah pernyataan kepada Reuters, Selasa (25/7/2023) menyampaikan, pihaknya telah memutuskan kontrak lebih awal untuk sekitar 1.000 pekerja dengan perusahaan jasa tenaga kerja sehubungan dengan tingkat produksi.

Advertisement

Perusahaan akan memberikan kompensasi sebagaimana diwajibkan oleh hukum dan dengan sungguh-sungguh menjelaskan situasinya kepada mereka yang terkena dampak.

Pabrik Toyota GAC memiliki kapasitas produksi tahunan sebesar 1 juta kendaraan dan mempekerjakan sekitar 19.000 orang. Pabrik ini menghasilkan berbagai model, termasuk Camry, Levin, dan bZ4X.

Pada semester I 2023, merek-merek Jepang mengalami penurunan penjualan paling tajam di antara produsen mobil di Tiongkok. Pangsa pasarnya menyusut menjadi 14,9% dari hampir 20% pada tahun lalu. Sementara itu, penjualan merek Tiongkok menyumbang 53% dari total penjualan.

BACA JUGA

Toyota mengandalkan model kendaraan listrik (electric vehicle/EV) untuk menghidupkan kembali penjualan di Tiongkok. Perusahaan bergabung dalam "perang harga" yang dimulai oleh Tesla pada Januari 2023 dan memangkas harga awal untuk bZ4X EV sebesar 15% pada Februari 2023.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Binance Disebut Bakal PHK 3.000 Karyawan

Binance Disebut Bakal PHK 3.000 Karyawan

EKONOMI
Sesumbar Ganti Karyawannya dengan AI, Bos Perusahaan Ini Dibantai Netizen

Sesumbar Ganti Karyawannya dengan AI, Bos Perusahaan Ini Dibantai Netizen

EKONOMI
27% Pekerjaan di Negara-negara OECD Terancam Digantikan AI

27% Pekerjaan di Negara-negara OECD Terancam Digantikan AI

EKONOMI
Microsoft Kembali PHK Karyawannya
EKONOMI 16 menit yang lalu
Xanana Gusmao Ungkap Peran PKB dalam Rekonsiliasi RI-Timor Leste

Xanana Gusmao Ungkap Peran PKB dalam Rekonsiliasi RI-Timor Leste

NASIONAL 21 menit yang lalu
Tersangka Duel Maut di Citeureup Bogor 2 Kali Tak Setor Uang Perusahaan

Tersangka Duel Maut di Citeureup Bogor 2 Kali Tak Setor Uang Perusahaan

MEGAPOLITAN 33 menit yang lalu
Indonesia Galang Komitmen Bersama Percepat Transformasi PAUD di Kawasan ASEAN

Indonesia Galang Komitmen Bersama Percepat Transformasi PAUD di Kawasan ASEAN

NASIONAL 43 menit yang lalu
Bantuan Beras bagi 21,3 Juta Keluarga Diperpanjang hingga Akhir Tahun

Bantuan Beras bagi 21,3 Juta Keluarga Diperpanjang hingga Akhir Tahun

EKONOMI 43 menit yang lalu
Mandiri Herindo Adiperkasa Targetkan Angkut 60 Juta Ton Batu Bara

Mandiri Herindo Adiperkasa Targetkan Angkut 60 Juta Ton Batu Bara

EKONOMI 49 menit yang lalu
BI Pertahankan Suku Bunga Acuan 5,75 Persen

BI Pertahankan Suku Bunga Acuan 5,75 Persen

EKONOMI 56 menit yang lalu
Bahlil Lahadalia Merasa Terpanggil Jadi Ketum Golkar

Bahlil Lahadalia Merasa Terpanggil Jadi Ketum Golkar

NASIONAL 57 menit yang lalu
Kelangkaan LPG 3 Kg Picu Unjuk Rasa Ibu-ibu di Sumut

Kelangkaan LPG 3 Kg Picu Unjuk Rasa Ibu-ibu di Sumut

EKONOMI 58 menit yang lalu
ARTIKEL TERPOPULER

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya