Bom Meledak di Acara Keagamaan Saksi Yehuwa India, Satu Orang Tewas dan Puluhan Terluka
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fimg.inews.co.id%2Fmedia%2F600%2Ffiles%2Finews_new%2F2022%2F08%2F18%2Fledakan_bom.jpg)
NEW DELHI, iNews.id - Sebuah bom rakitan meledak di lokasi acara Saksi-Saksi Yehuwa di India Selatan, Minggu (29/10/2023). Bom itu menewaskan setidaknya satu orang dan melukai puluhan orang lainnya.
Melansir dari India Today, bom meledak di dekat pelabuhan, Kota Kollam, negara bagian Kerala, India Selatan. Saat peristiwa terjadi, lebih dari 2.000 jemaat saksi Yehuwa sedang mengadakan acara di lokasi tersebut.
Polisi Kerala menyampaikan hasil awal penyelidikan bahwa satu orang tewas dan 36 orang terluka akibat ledakan tersebut.
Polisi juga mengonfirmasi penggunaan bom rakitan dalam peristiwa tersebut. Namun, polisi tidak dapat memastikan insiden ini terkait terorisme atau tidak.
Pejabat di Kerala Pinarayi Vijayan menggambarkan peristiwa ini sebagai sebuah kejadian yang sangat tragis dan menyatakan bahwa pihak kepolisian sedang menangani situasi ini dengan sangat serius.
Dia juga memerintahkan penyediaan perawatan medis terbaik bagi para korban. Pemerintah India telah mengirimkan delapan anggota dari pasukan keamanan utama negara, National Security Guard (NSG), ke Kerala dalam rangka menangani situasi ini.
Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Follow Berita iNews di Google News
0 Komentar