BEI Sebut Pertumbuhan Investor di Daerah Sudah Semakin Merata
Jakarta, Beritasatu.com - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyebut pertumbuhan investor di daerah sudah semakin merata. Sekitar 1,5 tahun lalu, pasar modal Indonesia memiliki sekitar 10 juta investor. Dari total itu, hampir 70% investor berada di pulau Jawa.
ADVERTISEMENT
“Sementara hari ini kita punya 12,2 juta investor, yang di pulau Jawa tersisa hanya 68%, artinya pertumbuhan di daerah itu sudah semakin merata,” ujar Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik dalam sambutannya pada acara peluncuran aplikasi New Hero Kiwoom Sekuritas, di BEI, Jakarta, Senin (29/1/2024).
Jeffrey mengatakan BEI sangat mengapresiasi inisiasi yang dilakukan PT Kiwoom Sekuritas Indonesia dengan meluncurkan pembaharuan aplikasi Hero menjadi new Hero bertajuk The New Hero for Easy Investment. Melalui aplikasi new Hero tersebut masyarakat akan lebih mudah mengakses pasar modal sekaligus mendukung kampanye BEI bersama seluruh self regulatory organizations (SRO), yakni Aku Investor Saham.
“Kami memberikan kesempatan kepada masyarakat di seluruh pelosok Indonesia untuk ikut menikmati potensi pertumbuhan pasar modal kita, sehingga akan lebih banyak lagi masyarakat yang dengan bangga mengatakan aku investor,” sambung Jeffrey.
Sebelumnya, PT Kiwoom Sekuritas Indonesia meluncurkan versi terbaru aplikasi Hero di BEI, Jakarta.
Komentar
Posting Komentar