One Piece dan Naruto Jadi Gaya Berpakaian Gibran di Debat Cawapres - Inilah

 

One Piece dan Naruto Jadi Gaya Berpakaian Gibran di Debat Cawapres

Calon wakil presiden nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka mengusung tema anime saat debat cawapres di JCC, Senayan Jakarta, Minggu (21/1/2024).

Saat pertama kali menginjakkan kaki di arena debat, Gibran tampak mengenakan kemeja biru langit yang menjadi ciri khas paslon nomor 02.

Namun di dada dirinya, Gibran menyematkan pin bulat bergambar One Piece, salah satu anime terkenal dari Jepang.

Baca Juga:

Saat debat dimulai, Gibran yang semula berkemeja, merubah gaya pakaiannya dengan mengenakan jaket berwarna biru langit dengan kombinasi warna abu-abu di bagian pundak.

Selain itu juga ada ornamen bulat spiral berwarna oranye di bagian dada kanan dan tulisan nomor urut 2 Prabowo-Gibran di sebelah kiri.

Meski berbeda warna, namun desain jaket Gibran mirip dengan yang dipakai Naruto, serial anime terkenal juga dari Jepang.

Baca Juga:

Jaket Naruto warna biru itu, juga jadi seragam para pendukung Gibran yang duduk di barisan paling depan, menemani Gibran saat debat.

Sementara untuk urusan sepatu, Gibran menggunakan sneaker bernuansa putih hitam untuk menegaskan kesan anak muda.

KPU RI telah menetapkan tiga pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2024 yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Baca Juga:

Selepas debat pertama pada 12 Desember 2023, debat kedua 22 Desember 2023, dan debat ketiga 7 Januari 2024, KPU menggelar debat keempat yang mempertemukan para cawapres.

Tema debat keempat meliputi energi, sumber daya alam (SDA), pangan, pajak karbon, lingkungan hidup, agraria, dan masyarakat adat.

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin

Opsitek