Prabowo Komitmen Berantas Korupsi Sampai Total - Beritasatu

 

Prabowo Komitmen Berantas Korupsi Sampai Total

Rabu, 17 Januari 2024 | 22:40 WIB
SD
MF
Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan paparan saat menghadiri Penguatan Anti Korupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu 17 Januari 2023
Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan paparan saat menghadiri Penguatan Anti Korupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu 17 Januari 2023 (Berita Satu Photo/Joanito De Saojoao)

Jakarta, Beritasatu.com - Calon presiden Prabowo Subianto menyampaikan dirinya akan terus mendukung upaya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam memberantas korupsi. Ia menegaskan jika terpilih menjadi presiden akan memberantas korupsi secara total.

ADVERTISEMENT

"Semua upaya yang sudah disampaikan oleh KPK harus kita dukung dan saya bertekad untuk mendukung dan untuk manakala saya nanti bersama saudara Gibran menerima mandat dari rakyat, saya bertekad untuk memimpin upaya pemberantasan korupsi dengan sungguh-sungguh dan dengan total," ucap Prabowo Subianto di Gedung Juang KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (17/1/2024).

Prabowo akan melakukan pendekatan sistemik dan realistis untuk meningkatkan kualitas hidup para pejabat negara. Ia mencontohkan para hakim di Amerika dan Inggris yang tidak memiliki celah untuk melakukan korupsi karena kualitas hidup mereka telah dijamin negara.

BACA JUGA
ADVERTISEMENT

"Hakim-hakim itu dijamin penghasilannya begitu besar, sehingga bisa dikatakan dia tidak ada insentif untuk korupsi sama sekali. Ini yang saya anggap pendekatan sistemik dan pendekatan realistis. Pejabat-pejabat yang memegang anggaran besar kualitas hidupnya dan penghasilannya harus sesuai," ujar Prabowo.

Prabowo memandang saat ini penyelenggara negara belum memiliki gaji yang sepadan. Prabowo berjanji akan memperbaiki kualitas hidup pejabat negara bahkan telah melakukan riset bersama tim internal Prabowo-Gibran.

"Sekarang direksi perusahaan swasta, bahkan perusahaan BUMN gajinya lebih besar dari Panglima TNI dari dirjen dari menteri-menteri yang memegang anggaran negara yang triliunan ini saya kira harus kita mendekatinya secara realistis, ini keyakinan saya. Jadi kita perbaiki kualitas hidup kita perbaiki kita tingkatkan gaji-gaji semua pejabat semua penyelenggara negara kita mampu," jelas Prabowo.

BACA JUGA

Diketahui, KPK memang tengah menghadapi sejumlah permasalahan di internalnya. Beberapa di antaranya, yakni dugaan pemerasan oleh mantan Ketua KPK Firli Bahuri hingga dugaan pungutan liar (pungli) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) KPK. Firli kini sedang menjalani proses hukum atas dugaan tersebut, sedangkan 93 pegawai KPK menghadapi sidang etik atas dugaan praktik pungli.
 

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin

Opsitek