Presiden Ingin Hotel di IKN Rampung Sebelum Agustus

KBRN, Jakarta: Presiden Joko Widodo menginginkan sejumlah hotel yang sedang dibangun di Ibu Kota Negara (IKN) rampung sebelum Agustus 2024. Hal itu untuk mempersiapkan rencana peringatan HUT ke-79 RI di IKN 17 Agustus mendatang.
Ia mengatakan kehadiran fasilitas hotel di IKN akan menambah alternatif akomodasi tamu yang hadir. Tentunya selain hotel-hotel yang kini tersedia di Balikpapan dan kota sekitar IKN.
"Bulan Agustus yang akan datang kita akan melakukan upacara 17-an di Ibu Kota Nusantara, pertanyaannya tamu-tamunya nginep di mana?. Bisa di Balikpapan karena jalan tolnya sepanjang 47 kilometer juga Insya Allah di bulan Juli sudah selesai," kata Presiden saat meresmikan groundbreaking (peletakan batu pertama) pembangunan Jambuluwuk Nusantara Hotel di IKN, Rabu (17/1/2024).
"Tapi akan lebih benar kalau di Ibu Kota Nusantara sudah ada hotel-hotel yang selesai dibangun. Saya yakin 1-2 hotel pasti sudah akan selesai dibangun di Ibu Kota Nusantara.".
Presiden Jokowi mengatakan, Hotel Jambuluwuk berbintang lima ini menjadi hotel keenam yang sedang dibangun di IKN. Investasi yang digelontorkan PT ARCS House Wisata Indonesia (Jambuluwuk) itu mengusung konsep modern Indonesia etnik.
"Investasi kurang lebih Rp300 miliar dan dengan kapasitas kurang lebih 200 kamar," ujarnya. Hotel ini, kata Presiden, akan menambah jumlah hotel yang akan beroperasi dan menambah ketersediaan kamar penginapan di IKN.
Presiden optimistis Jambuluwuk Nusantara Hotel akan berkontribusi bagi pertumbuhan IKN dan berbagai daerah di sekitarnya. Ia juga menambahkan, pembangunan IKN yang berkembang setiap bulan diharapkan memberi keyakinan bagi investor untuk berinvestasi di IKN.
0 Komentar