Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

Responsive Advertisement

Media Asing Soroti Prabowo-Gibran Unggul Telak versi Quick Count - CNN Indonesia

 Media Asing Soroti Prabowo-Gibran Unggul Telak versi Quick Count

CNN Indonesia

Rabu, 14 Feb 2024 16:44 WIB

Media asing soroti paslon Prabowo-Gibran unggul telak berdasarkan hasil sementara quick count. (REUTERS/KIM KYUNG-HOON)

Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah media asing menyoroti kemenangan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul telak dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024 versi hitung cepat dari berbagai lembaga survei.

Media yang berbasis di Singapura, Channel News Asia, merilis laporan berjudul "Prabowo unggul di pilpres, versi lembaga survei" pada Rabu (14/2).

Di paragraf pertama, CNA menjelaskan berdasarkan sejumlah hasil hitung cepat dari sejumlah lembaga survei terkait pemilu di Indonesia menunjukkan "Prabowo memimpin dengan selisih besar."

CNA mengutip lembaga survei Indikator Politik yang menunjukkan Prabowo meraih 59,77 persen suara dari 30 persen suara yang dihitung.

Sementara itu, pasangan lain Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 23,51 persen dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD hanya 16,72 persen.

RUDAL: Daftar Antrean Penerus Takhta Raja Inggris Charles III

Media yang berbasis di Qatar, Al Jazeera, merilis laporan yang serupa berjudul "Subianto pimpin nyaris 60 persen suara: lembaga survei."

Al Jazeera melaporkan perkiraan perolehan suara tak resmi menunjukkan Prabowo meraih 59,77 persen suara dari 23,30 persen sampel suara yang dihitung.

Lawan Prabowo yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 23,51 persen, dan Ganjar-Mahfud MD 16, 72 persen.

Media yang berbasis di Amerika Serikat, CNN, turut menyoroti pemilu di Indonesia.

CNN memberi judul "Jajak pendapat awal menunjukkan kemenangan eks pemimpin militer di pemilu Indonesia."

Mereka menuliskan eks jenderal Angkatan Darat mengamankan mayoritas suara yang diperlukan untuk meraih kemenangan.

Prabowo yang merupakan kandidat terdepan di pemilu kali ini, berusaha mengamankan lebih dari 50 persen suara dan menghindari putaran kedua, demikian tulis CNN.

Namun, CNN tak mencantumkan jumlah suara sementara yang diraih Prabowo versi hitung cepat. Mereka hanya menuliskan perolehan sementara Anies-Imin kurang dari 22 persen.

Indonesia tengah menggelar pemilihan umum. Warga memilih calon presiden-calon wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD, anggota DPR provinsi, anggota DPRD Kabupaten/kota.

Capres- Cawapres yang turut berkompetisi di pemilu kali ini yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

(isa/bac)

Posting Komentar

0 Komentar