Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

Responsive Advertisement

Penumpang Maskapai Ini Diminta Timbang Badan Sebelum Penerbangan - Beritasatu

 Penumpang Maskapai Ini Diminta Timbang Badan Sebelum Penerbangan

BeritaSatu.com

Helsinki, Beritasatu.com - Hampir segala sesuatu yang masuk ke dalam pesawat komersial, seperti bahan bakar, bagasi terdaftar, kargo, dan makanan, ditimbang. Untuk penumpang dan bagasi di kabinnya, sebagian besar maskapai penerbangan menggunakan data rata-rata.

ADVERTISEMENT

Namun maskapai penerbangan nasional Finlandia, Finnair, pada Jumat (9/2/2024) menyatakan, mereka mulai meminta penumpang di Bandara Helsinki untuk secara sukarela menimbang berat badan mereka dengan tas tangan yang mereka bawa ke bagasi kabin pesawat.

“Kami memerlukan data untuk musim dingin dan musim panas. Ada perbedaan di kedua musim ini, karena di musim dingin orang biasanya memakai pakaian yang lebih tebal, yang berdampak pada bobot,” kata juru bicara Finnair, Päivyt Tallqvist kepada The Associated Press.

Penumpang yang melakukan penerbangan Eropa dan jarak jauh tidak akan dikenai sanksi karena berat badan mereka, dan jumlah berat badan dan bawaan mereka bakal dirahasiakan.

Sejauh ini, sekitar 800 orang telah bergabung dalam survei ini, dan mereka yang setuju untuk ambil bagian akan menerima hadiah kecil, berupa label bagasi reflektif.

Maskapai penerbangan ini sebenarnya dapat menggunakan data resmi dari Otoritas Keselamatan Penerbangan Eropa atau melakukan pengukuran bobot standar mereka sendiri. Namun Finnair memilih pilihan yang terakhir.

Pihak otoritas keselamatan mengharuskan survei tersebut diperbarui setiap lima tahun. Terakhir kali Finnair menimbang penumpang adalah pada 2018.

Pada Juni 2023, maskapai penerbangan nasional Selandia Baru juga menimbang penumpangnya sebelum naik ke pesawat .

Angka berat tersebut akan dikirim ke badan transportasi dan komunikasi Finlandia dan akan digunakan untuk menyeimbangkan pesawat dan perhitungan pemuatan untuk periode yang berjalan dari 2025 hingga 2030.

“Kami berharap memiliki sampel sukarelawan yang baik, pelancong bisnis maupun wisatawan. Sehingga kami bisa mendapatkan informasi seakurat mungkin untuk perhitungan keseimbangan penting,” kata Satu Munnukka, kepala proses darat di Finnair.
 

Maskapai Penerbangan

Maskapai Penerbangan Finlandia

Maskapai Penerbangan Finnair

Timbang Badan Sebelum Naik Pesawat

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp

Posting Komentar

0 Komentar