Prabowo Subianto Resmi Terima Gelar Jenderal Kehormatan, Ini Maknanya

Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto telah resmi menerima gelar jenderal kehormatan yang disematkan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Penyematan ini diberikan bertepatan saat rapat pimpinan TNI-Polri, pada Rabu, (28/2/2024) di Cilangkap, Jakarta Timur.
ADVERTISEMENT
Bukan tanpa alasan, Jokowi memberikan gelar tersebut kepada Prabowo dalam rangka keberbaktiannya kepada rakyat dan negara, berdasarkan usul dari Mabes TNI.
Kenaikan gelar ini disaksikan langsung oleh para pejabat berpangkat bintang dari berbagai markas besar (Mabes), TNI, Polri, menteri pertahanan, dan lainnya. Prabowo yang semula memiliki gelar letjen (Purn) resmi naik pangkat menjadi jenderal kehormatan TNI empat bintang secara istimewa.
Tidak hanya itu, Prabowo juga mendapatkan hak untuk memiliki lahan pemakaman di Taman Makam Pahlawan Nasional. Gelar jenderal kehormatan merupakan suatu gelar kehormatan yang diberikan kepada mereka yang dianggap memiliki kontribusi luar biasa di bidang tertentu, seperti politik, militer, sosial, dan lainnya.
Gelar ini sering diberikan sebagai bentuk penghormatan dan pengakuan atas prestasi yang telah mereka peroleh. Pemberian gelar tersebut sebenarnya sudah biasa dilakukan di Indonesia dan pernah disematkan kepada beberapa Purnawirawan TNI yang pernah menjabat sebagai menteri.
Namun, penganugerahan ini tidak lagi berlaku sejak kepemimpinan Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Setelah adanya penyematan gelar jenderal kehormatan yang diterima oleh Prabowo, ini menandakan Prabowo merupakan jenderal ketujuh yang berhasil menerima kenaikan gelar tersebut.
Daftar Tokoh Penerima Gelar Kehormatan
1. Soesilo Soedarman
Purnawirawan Jenderal TNI Soesilo Soedarman mendapatkan penganugerahan dari Presiden Soeharto. Saat itu, Soesilo tengah menjabat sebagai menteri koordinator bidang politik dan keamanan pada Kabinet Pembangunan VI (1993-1998).
Selain itu, Soesilo juga pernah menjabat sebagai menteri pariwisata, pos, dan telekomunikasi pada Kabinet Pembangunan V (1988-1993). Tak hanya itu, Soesilo juga pernah menjabat sebagai duta besar Indonesia untuk Amerika Serikat yang berkedudukan di Washington DC dari 18 Februari 1986 hingga 11 April 1988.
2. Agum Gumelar
Purnawirawan Jenderal TNI Agum Gumelar pernah mendapatkan gelar jenderal kehormatan bintang empat dari Presiden Abdurrahman Wahid. Saat itu, Agum Gumelar tengah menjabat sebagai menteri perhubungan periode 1999-2001.
Pada 2001, Agum Gumelar kemudian dipercaya menjabat sebagai menteri pertahanan dan menteri koordinator bidang politik, sosial, dan keamanan.
3. Luhut Binsar Pandjaitan
Tidak hanya Agum Gumelar, Purnawirawan Jenderal TNI Luhut Binsar Pandjaitan juga mendapat gelar jenderal kehormatan saat masa kepemimpinan Abdurrahman Wahid. Saat itu, Luhut tengah menjabat sebagai menteri perindustrian dan perdagangan periode 2000-2001.
Luhut sempat menjabat di beberapa posisi pada tubuh TNI, sebelum akhirnya menjabat sebagai menteri. Karier militernya pun banyak dihabiskan di Kopassus TNI AD.
4. Susilo Bambang Yudhoyono
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga mendapatkan gelar jenderal kehormatan di era kepemimpinan Presiden Megawati Soekarnoputri. Pada saat itu, SBY menjabat sebagai menteri koordinator bidang politik dan keamanan periode 2001-2004.
5. Hari Sabarno
Di masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri, beberapa purnawirawan TNI yang menjabat sebagai menteri juga mendapat penganugerahan jenderal kehormatan. Hari Sabarno pun turut mendapatkan gelar tersebut. Pada saat itu, Hari tengah menjabat sebagai menteri koordinator bidang politik dan keamanan dengan masa jabatan 12 Maret 2004 hingga 20 Oktober 2004.
6. Abdullah Mahmud Hendropriyono
Masih di era kepemimpinan Megawati, Purnawirawan Jenderal TNI Abdullah Mahmud Hendropriyono atau biasa disapa A M Hendropriyono juga mendapat gelar jenderal kehormatan.
Hendropriyono saat itu menjabat sebagai kepala Badan Intelijen Negara periode 2001-2004. Dia juga pernah menjabat sebagai Komandan Peleton dengan pangkat letnan dua infanteri di Komando Pasukan Sandi Yudha (Kopassandha) yang kini bernama Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD.
Prabowo Subianto
Prabowo Terima Gelar Jenderal Kehormatan
Jokowi
Soesilo Soedarman
Agum Gumelar
Luhut Binsar Pandjaitan
Susilo Bambang Yudhoyono
Hari Sabarno
Abdullah Mahmud Hendropriyono
Simak berita dan artikel lainnya di Google News
Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp
0 Komentar