Bos OJK Diisukan Bakal Jadi Calon Menteri Keuangan Era Prabowo-Gibran, Erick Thohir Buka Suara - Tribun Video
Bos OJK Diisukan Bakal Jadi Calon Menteri Keuangan Era Prabowo-Gibran, Erick Thohir Buka Suara - Tribun Video
TRIBUN-VIDEO.COM- Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar diisukan masuk bursa calon menteri keuangan pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Selain Mahendra, terdapat nama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin Wakil Menteri BUMN Kartika Wiroatmodjo hingga Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Royke Tumilaar.
Menteri BUMN Erick Thohir buka suara menanggapi beredarnya kabar tersebut.
Baca:BOS OJK Bakal Jadi Menteri Keuangan Era Prabowo? Mahendra Siregar Berikan Komentarnya
Erick mengatakan empat figur yang diisukan masuk bursa calon Menteri Keuangan itu merupakan sosok yang bagus.
Pernyataan itu disampaikan Erick pada Minggu (3/3).
"Ya figur-figur yang sangat bagus menurut saya," ungkap Erick.
Menurut Erick nama-nama calon yang disebutkan itu memiliki latar belakang yang baik.
Saat dimintai pendapat terkait sosok yang paling cocok menjabat Menkeu Prabowo-Gibran, Erick enggan menjawab.
Baca:Update Real Count KPU Pilpres per 4 Maret: Suara Prabowo-Gibran Tak Sanggup Ditembus 2 Kompetitor?
Ia mengatakan bukan kapasitasnya untuk menjawab terkait siapa sosok yang paling cocok menjadi Menteri Keuangan di pemerintahan mendatang.
Adapun isu empat tokoh incaran Prabowo-Gibran untuk menduduki kursi Menkeu itu sebelumnya diberitakan oleh media asing Bloomberg.
Menurut laporan Bloomberg, empat orang itu dibidik oleh Prabowo untuk menduduki jabatan Menteri Keuangan.(Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judulErick Thohir Amini 4 Calon Menkeu Era Prabowo, Rocky Gerung: World Bank Sudah Menegur Sri Mulyani,
Host: Umi Wakhidah
Vp: Ulung
#Erick Thohir# OJK #Menkeu#Prabowo#Gibran
Komentar
Posting Komentar