Pengamat Sebut Gibran Berpeluang Jadi Ketua Umum Golkar, Apa Alasannya? - Temp

 

Pengamat Sebut Gibran Berpeluang Jadi Ketua Umum Golkar, Apa Alasannya?

Reporter

Rabu, 13 Maret 2024 07:18 WIB

  • Bagikan


Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka usai meninjau lokasi pembangunan Museum Budaya, Sains, dan Teknologi Solo, Jawa Tengah, Selasa, 20 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHI
Iklan

TEMPO.COJakarta - Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari mengatakan putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, berpeluang jadi ketua umum Partai Golkar. Qodari menyampaikan hal itu menanggapi pernyataan Bambang Soesatyo, yang menyebut empat nama potensial sebagai ketua umum Golkar.

Iklan

“Sebagai partai besar, tentu Golkar partai yang sangat menarik untuk dibahas dan didiskusikan. Karena itu dikaitkan dengan Pak Jokowi sebagai calon potensial untuk menjadi ketua umum Golkar ke depan," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa, 12 Maret 2024, seperti dikutip Antara.

Baca Juga:

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan empat nama masuk bursa bakal calon ketua umum Golkar menjelang musyawarah nasional pada Desember 2024. Mereka adalah Airlangga Hartarto, Bahlil Lahadalia, Agus Gumiwang Kartasasmita, dan dia sendiri

“Setidaknya sudah empat (nama) santer suara yang muncul di permukaan akan bertarung di forum munas tahun ini. Ada Pak Airlangga, kemudian Pak Agus Gumiwang, ada Pak Bahlil, dan ada saya,” kata pria yang akrab disapa Bamsoet itu di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat, 8 Maret 2024.

Di luar empat nama yang disebutkan Bamsoet, Qodari mengatakan, "Ada satu calon yang juga sangat potensial untuk menjadi Ketum Golkar ke depan, yaitu Gibran Rakabuming Raka.”

Baca Juga:

Qodari menjelaskan dua alasan Gibran layak memimpin Golkar. Pertama, kata dia, Gibran tidak lama lagi menduduki jabatan posisi strategis sebagai orang nomor dua di Indonesia, pada saat dilantik menjadi wakil presiden secara resmi pada Oktober 2024.

Menurut dia, selama ini karakteristik Partai Golkar memiliki kecenderungan sebagai partai yang menjadi bagian dari pemerintahan, tentunya linear dengan Gibran sebagai Wakil presiden sekaligus ketua umum Partai Golkar.

“Partai Golkar punya kecenderungan yang sangat kuat untuk memiliki kaki, memiliki akses di pemerintahan, bukan hanya menteri tetapi juga atau bahkan wakil presiden, karena Golkar adalah partai yang ideologinya karya dan kekaryaan dan selalu berorientasi untuk menjadi bagian dari pemerintahan,” ujar Qodari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

LAPORAN UTAMA

Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Soal Kriteria Wali Kota Solo Berikutnya, Begini Harapan Gibran

1 menit lalu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang juga calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 buka suara soal wacana pemangkasan subsidi energi untuk merealisasikan program makan siang gratis, Sabtu, 17 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Gibran mengaku tidak mengetahui soal munculnya 12 nama pada bursa calon Wali Kota Solo, termasuk Kaesang Pangarep.

Menteri Yasonna Sebut Pemerintah Tidak Kaji soal Dwi Kewarganegaraan WNI

25 menit lalu

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna Hamonangan Laoly.

Pekan lalu, Presiden Jokowi memerintahkan Yasonna untuk membuat kajian mengenai status kewarganegaraan diaspora.

Terkini: Profil BBN Airlines Indonesia, Insiden Pilot Tertidur selain Batik Air

31 menit lalu

Ilustrasi - BBN Airlines Indonesia  ANTARA/HO-BBN Airlines Indonesia

Berita terkini: Profil maskapai baru BBN Airlines Indonesia, insiden pilot tertidur di pesawat selain Batik Air.

Soal Hasil Pemilu 2024, Gibran Minta Tunggu Sampai 20 Maret

1 jam lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka tiba di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 26 Februari 2024. Dia masih bungkam soal pembicaraan dalam pertemuan empat mata dengan capres Prabowo Subianto di Jakarta pada Jumat, 23 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka masih menunggu hasil rekapitulasi nasional untuk perolehan suara Pemilihan Umum 2024.

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Izin Pertambangan Asing

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo saat menerima Chairman Freeport McMoRan Richard Adkerson di Washington DC, Amerika Serikat, Senin 13 November 2023. ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden

PT Freeport Indonesia sudah mendapat restu dari Presiden Jokowi saat bertemu dengan Chairman and Chief Executive Officer Freeport pada November 2023.

Pemerintah Jokowi Matangkan Revisi Aturan Izin Tambang Asing

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo didampingi Menteri ESDM Arifin Tasrif (ketiga kanan), Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto (kedua kanan), EVP gas and lower carbon energy Anja-Isabel Dotzenrath (kiri) meresmikan Tangguh Train 3 di Lapangan Gas Tangguh, Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Jumat, 24 November 2023. Tangguh Train 3 tersebut menjadi produsen gas terbesar di Indonesia dengan total investasi Rp72,45 trilliun dan mampu memproduksi gas tahunan sebesar 11,4 million ton per annum (mtpa) atau sekitar 35 persen dari produksi nasional. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi kini sedang mematangkan revisi aturan izin tambang perusahaan asing.

Gibran Kembali Ungkap Keinginannya Bertemu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

1 jam lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka tiba di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 26 Februari 2024. Dia masih bungkam soal pembicaraan dalam pertemuan empat mata dengan capres Prabowo Subianto di Jakarta pada Jumat, 23 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Tak hanya sekali, Gibran mengungkapkan keinginannya bertemu dengan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. Begini harapannya kali ini.

Unggul Suara Pilpres 2024 di Jawa Tengah, Begini Respons Gibran

2 jam lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka tiba di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 26 Februari 2024. Dia masih bungkam soal pembicaraan dalam pertemuan empat mata dengan capres Prabowo Subianto di Jakarta pada Jumat, 23 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Gibran menyatakan akan fokus menyelesaikan pekerjaannya sebagai wali kota Solo.

Petualangan Politik Immanuel Ebenezer, Dukung Ganjar Sebelum ke Prabowo, Jadi Komisaris BUMN Setelah Dukung Jokowi

2 jam lalu

Ketua Relawan Jokowi Mania, Immanuel Ebenezer, melaporkan Majalah Tempo ke Dewan Pers, Jakarta, 16 September 2019. Tempo/Friski Riana

Immanuel Ebenezer sempat dukung Ganjar Pranowo sebelum pindah dukung Prabowo. Ia menjadi komisaris anper BUMN setelah dukung Jokowi di 2019.

Adnan Topan Husodo Dukung Hak Angket: Jokowi Peduli Infrastruktur, Tapi Merusak Suprastruktur Fundamental Negara

2 jam lalu

Adnan Topan Husodo. linkedln.com

Eks Koordinator ICW Adnan Topan Husodo salah satu pendukung parpol lakukan hak angket DPR untuk indikasi kecurangan pemilu 2024. Ini alasannya.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya