Langsung ke konten utama

Sule Tertawa Lihat Video Arteria Dahlan Pakai Bahasa Sunda, Budi Dalton : Katanya Nggak Boleh - TRIBUNNEWS

 

Sule Tertawa Lihat Video Arteria Dahlan Pakai Bahasa Sunda, Budi Dalton : Katanya Nggak Boleh

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Aggi Suzatri

TRIBUNSUMSEL.COM - Jagat Raya dihebohkan oleh aksi anggota Komisi III DPR, Arteria Dahlan terkait pernyataannya yang meminta Jaksa Agung untuk mencopot Kajati, dalam keadaan marah Arteria sontak berbicara menggunakan bahasa Sunda saat rapat.

Dalam rapat itu Arteria Dahlan mengutarakan keberatan karena ada Kepala kejaksaan Tinggi( Kajati) yang menggunakan bahasa Sunda saat rapat bersamanya.

Dirinya menganggap hal tersebut akan membuat masyarakat kebingungan karena tidak menggunakan bahasa Indonesia yang formal.

Terkait berita yang sedang ramai itu tentu mencuri perhatian masyarakat luas.

Arteria Dahlan (Tribunnews)© Disediakan oleh TribunSumsel.com Arteria Dahlan (Tribunnews)

Terlebih dengan Artis sekaligus komedian Sule.

Dalam akun instagram pribadinya, Sule membagikan video gabungan antara dirinya dan salah seorang yang menggunakan bahasa Sunda yang sedang memparodikan Arteria Dahlan.

Terlihat salah seorang yang diketahui namanya Budi Dalton ini memprotes aksi Arteria Dahlan.

"Katanya rapat kerja nggak boleh pake bahasa Sunda, Ujug-ujug teh pake bahasa Sunda" ungkap Budi Dalton.

Budi Dalton juga menyampaikan jika arti Ujug-ujug itu sendiri merupakan tiba-tiba atau sekonyong-koyong.

"Euhh.. kalau orang sunda rapat pake bahasa Sunda nggak boleh, tapi kalau bukan orang Sunda boleh! Kehed sia mah ah" tutupnya.

Dalam video tersebut Sule hanya mengekspresikan mimik wajahnya dengan tertawa lepas.

Hingga video itu diunggah, kolom komentar Sule pun diramaikan dengan bahasa Sunda seolah menyindir Arteria Dahlan.

"Sekonyong-konyong tiba-tiba suddenly si eta mah" ungkap Mangsaswireal

Baca juga: Ikatan Cinta 20 Januari, Aldebaran Ngamuk Lempar Kursi, Mama Rosa Siap Panggil Saksi Jessica

"Ulah pake bahasa sunda gening nyana gh te sadar pake bahasa sunda koplok" ungkap Bangikyy09.

Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan. - Pro kontra pernyataan Arteria Dahlan sebut Polisi hingga Jaksa Tak Boleh Di-OTT, eks pegawai KPK Giri Suprapdiono: Ini Sensasi Politik. (www.dpr.go.id)© Disediakan oleh TribunSumsel.com Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan. - Pro kontra pernyataan Arteria Dahlan sebut Polisi hingga Jaksa Tak Boleh Di-OTT, eks pegawai KPK Giri Suprapdiono: Ini Sensasi Politik. (www.dpr.go.id)

"Kumaha mang mum mulai ayeuna urang manggil si arteria si ujug-ujug" ungkap Ahera_h2p.

"Har semaruknya ngomong bahasa Sunda teh ga enakeun ya...ternyata kacaletot Oge eta ujug-ujug". ungkap Selapanirustia.

"Bejaan Si artaria Dahlan mulai ayeuna ulah dahar seblak deui bisi diSantet ku ngaing" tulis  cevi.hidayat56.

Baca juga: Langkah Arteria Dahlan Usai Mendapatkan Sanksi Dari PDIP Karena Pernyataannya Disebut Langgar Etika


Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya