AHY dan SBY Kunjungi Karoseri Adiputro, Kepincut Bus Sangar Ini - detik

 

AHY dan SBY Kunjungi Karoseri Adiputro, Kepincut Bus Sangar Ini

Luthfi Anshori - detikOto
Minggu, 25 Feb 2024 09:10 WIB
SBY dan AHY berkunjung ke karoseri Adiputro di Malang, Jawa Timur
Foto: Tangakapan layar YouTube Adi Putro Official. SBY dan AHY berkunjung ke karoseri Adiputro di Malang, Jawa Timur.
Jakarta -

Belum lama ini mantan presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan anaknya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berkunjung ke karoseri Adiputro di Malang, Jawa Timur. SBY dan AHY tertarik dengan salah satu produk karoseri Adiputro, yakni Big Benz Commander, yang memiliki tampilan eksterior sangar layaknya kendaraan militer.

Diketahui SBY merupakan salah satu pelanggan bus karoseri Adiputro. SBY memiliki satu unit bus Adiputro, dengan kaca depan single dan menggunakan sasis Mercedes-Benz. Bus ini juga dia gunakan saat berkunjung ke karoseri Adiputro.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Big Benz Commander garapan Adiputro
Big Benz Commander garapan Adiputro Foto: Dok. Adiputro

Saat jalan-jalan di garasi karoseri Adiputro, SBY dan AHY ditemani langsung oleh Direktur PT Adiputro Wirasejati, David Jethrokusumo, SBY dan AHY melihat-lihat produk bodi bus buatan Adiputro, sampai kemudian mereka berdua tertarik dengan satu produk spesialnya Adiputro, yakni Big Benz Commander.

"Salah satu bus yang menarik perhatian Bapak Susilo Bambang Yudhoyono dan Agus Harimurti Yudhoyono yaitu Commander. Bus buatan karoseri Adiputro yang dimodifikasi khusus," tulis keterangan Adiputro dalam video yang diunggah di kanal YouTube Adi Putro Official.

Sebagai informasi, Big Benz Commander merupakan bus spesial yang diluncurkan pada Juni 2023 lalu. Bus ini hadir dengan warna bodi abu-abu gelap seperti kendaraan militer.

Tangguh dan sangar di bagian luar, namun tidak dengan bagian dalamnya. Interior bus ini menampilkan nuansa yang berbeda 100% dari tampilan luarnya. Interior bus Big Benz Commander ini memiliki 8 kursi berukuran jumbo bergaya ala captain seat dengan sandaran tangan, dan sudah dilengkapi bantal, juga ada AVOD (Audio Video On Demand).

Selain itu, bus ini ternyata juga memiliki ruang kabin terpisah di belakang, terdiri dari dua kursi sofa kecil yang saling berhadapan, ruang tidur sederhana, dan yang menarik lagi ada fasilitas toiletnya. Selain itu ada juga mini pantry untuk membuat makanan dan minuman instant.





Simak Video "Demokrat Sebut Tak Ada Komunikasi SBY-Jokowi Sebelum Tunjuk AHY Jadi Menteri"


(lua/riar)

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin

Opsitek