Hadirkan 'KTP Sakti', Ganjar Ingin Fasilitasi Penyandang Disabilitas
KBRN, Jakarta: Capres 03 Ganjar Pranowo menegaskan, pihaknya berkomitmen memberikan fasilitas yang layak untuk penyandang disabilitas. Maka dari itu, Ganjar-Mahfud menghadirkan program 'KTP Sakti' untuk mereka.
"Komitmen kita terhadap data disabilitas, pertama negara harus hadir, tidak boleh alfa. Kedua, kita musti menyiapkan data dengan baik, kenapa kita pakai KTP Sakti, satu KTP bisa profiling semua," kata Ganjar saat melakukan Debat Kelima Capres-Cawapres Pilpres 2024, di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024).
Jika satu data Indonesia di-croping, Ganjar menegaskan, para penyandang disabilitas harus mendapatkan fasilitas apapun. Pernyataan tegas Ganjar itu, berdasarkan pengalamannya selama melakukan blusukan di masa kampanye Pemilu 2024.
"Termasuk saya mau cerita pengalaman saja, ketika merancang pembangunan, hadirkan mereka. Kasih ruang pertama untuk mereka berpendapat," ucap Ganjar.
Kemudian, Ganjar menekankan, aspirasi para penyandang disabilitas harus ditampung oleh pemerintah. Jangan sampai, suara-suara mereka diabaikan oleh pemerintah.
"Itulah yang nantinya akan keluar menjadi kebijakan publik, apa yang musti disampaikan kepada mereka. Sehingga no one left behind diberikan ini, mereka akan mendapatkan apa yang dia inginkan," ujar Ganjar.
Komentar
Posting Komentar