Hari Pertama Jadi Menteri ATR/BPN, AHY Bagikan Sertifikat Tanah di Manado - BeritaSatu

 Hari Pertama Jadi Menteri ATR/BPN, AHY Bagikan Sertifikat Tanah di Manado

BeritaSatu.com

Manado, Beritasatu.com - Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhono (AHY) memberikan sertifikat rumah ibadah di Gereja GMIM Anugerah Teling Tingkulu dan gereja GMIM Yosua, Kamis (22/02/2024) sore.

ADVERTISEMENT

Selain itu, AHY juga membagikan 10 sertifikat tanah bagi warga Kota Manado. Kegiatan ini merupakan hari pertama kerja AHY sebagai menteri ATR/BPN seusai dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi).

AHY menuturkan, pada hari pertama masuk kantor, langsung mendapatkan undangan untuk ikut mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lolak, di Kabupaten Bolaang Mongondow.

"Saya kembali ke Manado sebagai menteri ATR/BPN dan bersyukur bisa langsung berkunjung ke salah satu gereja di sini," ujarnya.

AHY mengungkapkan, kehadirannya di Manado juga merupakan arahan Presiden Jokowi agar bisa secara langsung menyapa masyarakat.

Selain itu, dia mengatakan, pemberian sertifikat ini juga sebagai salah satu wujud kepedulian pemerintah kepada masyarakat dalam hal kepemilikan hak atas tanah.

"Terlebih kami bisa menyerahkan sertifikat yang menjadi hak milik gereja untuk dipergunakan sebagai rumah ibadah," tandas AHY.

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

Menteri ATR/BPN

Manado

Pembagian Sertifikat Tanah

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp

AHY Pimpin Rapat Perdana sebagai Menteri ATR dan Dinas ke Sulawesi Utara

NASIONAL

Wacana Hak Angket Pemilu, AHY: Saya Tidak Ingin Terjebak

BERSATU KAWAL PEMILU

AHY Resmi Dilantik sebagai Menteri ATR, Hadi Tjahjanto: Fokus Gebuk Mafia Tanah

NASIONAL

Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN, Jokowi Beri Tiga Tugas ke AHY

NASIONAL

Politikus PAN Sebut Wajar Jokowi Beri AHY Kesempatan Jadi Menteri ATR/BPN

NASIONAL

Seusai Mencoblos, AHY Ajak Masyarakat Kawal Penghitungan Suara Pemilu 2024

BERSATU KAWAL PEMILU

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsiin

Opsitek